Hollow Earth Theory

Oke guys kali ini aku akan membahas tentang salah satu teori tentang bumi yang pernah diyakini oleh manusia yaitu 'Hollow Earth'. Masih ada beberapa teori lain yang pernah diyakini oleh manusia. So tunggu ya di artikel selanjutnya

Hollow earth adalah teori yang mengatakan bahwa bumi kita sebenarnya berlubang atau berongga. Tidak hanya berongga saja, didalam perut bumi juga ada kehidupan yang disebut 'Kehidupan Agartha' 

Orang-orang Iran, Cina, Aztec, dan Eddaic mempunyai legenda yang mirip tentang ini. Legenda tersebut mengatakan bahwa ada sebuah tempat untuk para dewa yang serumpun dengan manusia-manusia pertama di bumi. Lokasi itu disebut dengan pusat bumi. Ada yang beranggpan bahwa pusat bumi yang dimaksud adalah kutub utara, ada juga yang beranggap lokasi tersebut ada didalam perut bumi.

Kutub Utara menyimpan rahasia yang tidak banyak orang tau. Orang mengira kutub utara itu ada. Tapi jawaban yang tepat ialah tidak ada. Di belahan Bumi bagian utara tidak ada kutub, yang ada hanyalah dataran es beku yang sangat luas dimana air laut terus menerus tiada hentinya masuk bagian planet ini. Dan suhu air laut itu sendiri mempunyai suhu cukup hangat (seharusnya dingin). Memang seperti yang dikatakan tadi, tidak masuk akal, darimana asal air hangat ini?.

Teori ini juga diperkuat oleh beberapa fakta.
Teori North Pole
Seperti yang kalian lihat, bagi orang yang percaya akan teori ini, satu satunya jalan untuk menuju ke dalam bumi melalui kutub utara. Didalamnya memliki sumber cahaya sendiri.
Memiliki gravitasi yang berlawanan dengan pusat bumi dan memiliki pulau-pulaunya sendiri.

Salah satu orang terkemuka yang mepercayai teori ini adalah Laksamana Richard E.Byrd. Dia percaya dan berkata:
“I’d like to see that land beyond the Pole. That area beyond the Pole is the Center of the Great Unknown".
Beliau mengadakan perjalanan ke kutub utara untuk mengetahui akan keberadaan hollow earth. Di perjalanan dia tidak menyangka dan berkata melalui radio "Ternyata tidak semua daerah kutub itu es dan salju, saya mendapatkan daerah berhutan yang aneh. Tanaman-tanaman disini seperti berasal dari zaman dahulu. Saya juga melihat beberapa hewan-hewan aneh yang tidak pernah saya temui sebelumnya" Ujarnya.

Menurut para ahli, Richard tidak hanya mengitari kutub utara melainkan masuk kedalam hollow earth namun Rihard tidak menyadairnya.

Agartha
Menurut seorang pelaut Norwegia bernama Olaf Jansen mengatakan bahwa didalam perut bumi terdapat sebuah wilayah yang disebut denggan Agartha . William Emerson sang penulis juga menjelaskan kisah perjalanan Jansen dalam buku "Agartha - Secrets of the Subterranean Cities" .
Dalam buku tersebut dijelaskan Jansen tinggal bersama penduduk Agartha selama dua tahun. Dunia yang diterangi oleh sumber cahaya  seperti matahari yang disebut Smoky Sun atau matahari berasap.

Jansen juga menyebutkan bahwa awalnya Agartha awalnya berada di kerak bumi, namun karena adanya perang besar mereka pindah kesana. Penduduk Agartha juga mengaku bahwa mereka adalah sisa zaman Atlantis dan Lemuria. 

Jadi kesimpulannya, Hollow Earth Theory adalah teori yang mengatakan bahwa didalam bumi terdapat kehidupan yang disebut Agartha . Teori ini diperkuat dengan adanya fakta fakta dan perjalanan para orang orang terkemuka. Jadi apakah kalian percaya bahwa ada kehidupan di bawah bumi yang kita tinggali?

NOTE:
Artikel diatas hanyalah sebuah teori dimasa lampau. Apabila terdapat kesalahan dalam penyampaian admin mohon maaf. 
 


Previous
Next Post »

3 comments

Click here for comments
Kia Meliala
admin
28 November 2016 at 16:49 ×

vvvvvvvvvvvvjoss gan

Reply
avatar
Tama
admin
29 November 2016 at 03:51 ×

Yg argartha Gambarnya kaya yg di anime Endride, (Dunia Bawah Tanah)

Reply
avatar
Thanks for your comment